Jawaban Resmi Pemerintah soal Kapan CPNS 2026 Dibuka

Kamis, 6 November 2025 | 11:15 WIB
Kapan CPNS 2026 dibuka dan pendaftarannya.
(Muhammad Idris/Money.kompas.com) Kapan CPNS 2026 dibuka dan pendaftarannya.

Rekrutmen CPNS memang hanya dilakukan sekali dalam setahun bila tidak ada kebijakan moratorium, tergantung pada kebijakan pemerintah.

Baca juga: 16 Kementerian yang Butuh Banyak CPNS Lulusan SMA-SMK

Penjelasan Kemenpan-RB soal pendafataran CPNS 2026

Dari pihak Kemenpan-RB, Kepala Biro Data, Komunikasi, dan Informasi Publik Mohammad Averrouce juga menegaskan bahwa informasi mengenai pembukaan CPNS 2026 tidak benar.

“Hingga Oktober 2025, kami masih menyelesaikan persoalan tenaga non-ASN. Kebutuhan CASN tahun 2024 saja mencapai 1,26 juta, terbesar dalam 10 tahun terakhir,” ujar Averrouce, dikutip pada Kamis (6/11/2025).

Ia menambahkan bahwa pembahasan mengenai formasi dan rekrutmen CPNS 2026 masih dalam tahap kajian, baik dari sisi anggaran maupun kesiapan teknis antarinstansi.

“Pengadaan CASN tidak hanya menjadi kebijakan Kemenpan-RB, tetapi juga mempertimbangkan kemampuan keuangan negara serta kesiapan kementerian/lembaga dan pemerintah daerah,” ujarnya.

Averrouce pun mengimbau masyarakat agar tidak mudah termakan kabar palsu terkait jadwal pendaftaran, dan pastikan selalu memeriksa informasi melalui kanal resmi pemerintah.

Baca juga: 10 Sekolah Kedinasan yang Cocok buat Perempuan, Kuliah Gratis dan Jadi CPNS

Apabila nantinya seleksi CPNS 2026 benar-benar dibuka, pendaftaran akan tetap dilakukan melalui situs resmi https://sscasn.bkn.go.id.

Situs tersebut menjadi pusat informasi terkait jadwal, formasi, persyaratan, dan tata cara pendaftaran.

Namun, hingga kini laman SSCASN belum menampilkan informasi apa pun mengenai jadwal resmi rekrutmen 2026.

Sebagai gambaran, syarat umum pendaftaran CPNS biasanya meliputi:

Halaman:
Dapatkan Smartphone dan Voucher Belanja dengan #JernihBerkomentar di artikel ini! *S&K berlaku
Komentar
Dapatkan Smartphone dan Voucher Belanja dengan #JernihBerkomentar dibawah ini! *S&K berlaku
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.