"Tenang aja, Indonesia besar, Indonesia kuat, Indonesia cerah," tegasnya.
Selengkapnya klik di sini.
Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Zudan Arif Fakrulloh mengungkapkan, saat ini ada 1.967 calon pegawai negeri sipil (CPNS) Tahun Anggaran 2024 yang mengundurkan diri.
Penyebabnya karena adanya kebijakan optimalisasi seleksi CPNS yang diterapkan pemerintah.
"Jadi yang banyak mengundurkan diri sejujurnya adalah hasil optimalisasi. Optimalisasi adalah kebijakan yang dibuat oleh pemerintah untuk menghindarkan agar tidak terjadi formasi yang kosong," ujar Zudan dalam rapat bersama Komisi II DPR RI, dilansir YouTube TV Parlemen, Rabu (23/4/2025).
Zudan menjelaskan, kondisi sebenarnya adalah saat pendaftar CPNS tidak lulus pada formasi yang dilamar dialihkan ke formasi lainnya. Penyebabnya karena di formasi lain tidak ada yang mendaftar CPNS.
Selengkapnya klik di sini.
Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengungkap 1.967 calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang lulus seleksi tahun 2024 mengundurkan diri.
Dari jumlah tersebut, paling banyak berasal dari instansi Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) dengan 640 orang.
Hal itu diungkapkan oleh Kepala BKN Zudan Arif Fakrulloh dalam rapat bersama Komisi II DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (22/4/2025).