Baca juga: Mengenal Definisi Titik, Garis, dan Bidang dalam Matematika
Seorang pekerja dibayar Rp 800, perjam. Dia bekerja dari pukul 8.00 s/d pukul 16.00. Dia akan dibayar tambahan 50% perjam untuk selewatnya pukul 16.00, jika dia memperoleh bayaran Rp 8.000, pada hari itu, pukul berapa dia pulang?
A. 16.20
B. 16.40
C. 17.00
D. 17.10
E. 17.20
Dia pulang pukul 17.20. Jawaban (E).
Lama bekerja = 08.00-16.00 = 8 jam
Bayaran per jam = 8 jam x Rp 800 = Rp 6.400
Bayaran hari itu = Rp 8.000
Kurangnya yakni Rp 8.000-Rp 6.400 = Rp 1.600.
Pukul berapa pegawai itu pulang?
50% x Rp 800 = Rp 400 (uang lembur setelah lewat jam 16.00)
Per jam (lewat jam 16.00) = Rp 800+400 = Rp 1.200
Kemudian, kita hitung upah lembur per menitnya, yakni Rp 1.200:60 menit = Rp 20
Jadi, tambahan waktu bekerja atau pegawai itu lembur selama 1.600/20 = 80 menit = 1 jam 20 menit
Sehingga, ia baru bisa menyelesaikan pekerjaannya pada 16.00+1 jam 20 menit = 17.20.
Baca juga: Cara Mudah Menghitung 10% dari 150 dalam Matematika